Minggu, 24 Juni 2012

Tips membeli dan merawat kucing persia



Bagi anda para pemula penyayang Kucing (CatLover) dalam menentukan dan memilih Kucing Persia ada beberapa Tips yang harus diperhatikan, sebelum anda membeli di PenJual Anak Kucing & Kucing Persia Murah diantaranya :



1.Tentukan Jenis Kucing Persia apa yang akan anda dipelihara ? a. Persia Bulu Panjang (Long Hair) & Exotic (bulu Pendek) b. Jantan / Betina c. Qualitas (Pet,Breed,Show) d. Anakan / Dewasa e. Medium,Pesek (Pekenose).



2.Mintalah nasehat ahli kucing dalam membeli atau memilih Ras Anak Kucing Persia sesuai dengan gaya hidup masing-masing.



3.Persiapkan Dana / Uang dalam menentukan Anak Kucing Persia yang akan anda pilih agar kehidupan Kucing terjamin.



4.Persiapkan Tempat (Kandang) dan perlengkapan yang layak agar Anak Kucing bisa hidup Sehat,Nyaman dan Sejahtera, untuk membelinya anda dapat menghubungi Kucing Persia & Jual Kucing.



5.Pastikan anda membeli Kucing di tempat yang terpercaya (Cattery,Breeder) jangan disembarang tempat yang tidak menjamin keaslian silsilah dan kesehatan kucing tersebut.



6.Dengan anda membeli kucing bersertifikat dari tempat penJual Anak Kucing & Kucing Persia Murah (LO) maka anda dipastikan akan mendapatkan Kucing dengan silsilah yang baik dan dapat dipercaya.



7.Pastikan bahwa kucing yang akan anda beli/adopsi dari penJual Kucing Persia & Jual Kucing sehat bebas dari berbagai macam penyakit.



8.Pembeli harus bisa melihat kepribadian Kucing Persia Jakarta, apakah kucing tersebut pemalas, penurut atau penyayang, bila anda ingin membeli kucing untuk indukan maka pilihlah kucing yang berwatak penyayang, bila Kucing Persia Jakarta yang ingin dibeli dari PenJual Kucing Persia Murah masih anakan maka pilihlah yang aktif dan manja, untuk lebih detail tanyakan kondisi kejiwaan kucing pada breeder atau penJual Kucing Persia Murah tempat dimana anda membelinya.



9.Kucing sehat jika dipegang ekornya, meski sedang tidur, langsung bangun dan waspada. Ini karena, meski kucing menghabiskan 2/3 waktunya untuk tidur, tapi ia hewan yang selalu waspada.



10.Kucing sehat berbulu lebat, semua jenis kucing dapat anda temukan di Kucing Murah. Bila berbulu jarang, apalagi ditambah borok di beberapa bagian kulitnya, keadaan itu menunjukkan bahwa kucing itu menderita sakit kulit.



11.Anak Kucing sehat tak berkutu. Kucing yang berkutu menunjukkan bahwa kemungkinan besar menderita penyakit cacingan.



12.Kotoran kucing sehat padat. Sedangkan kucing sakit, kotorannya encer atau cair.



Mudah mudahan Tips ini bisa membantu anda dalam menentukan Membeli/mengadopsi Kucing Persia.

Vaksinasi Sebagai Tindakan Pencegahan Penyakit


Vaksinasi Sebagai Tindakan Pencegahan Penyakit  
Vaksinasi merupakan tindakan pencegahan terhadap penyakit-penyakit strategis pada hewan kesayangan , terutama anjing. Menurut pengalaman penulis , tindakan vaksinasi relative efektif dalam menurunkan insidens penyakit tertular pada anjing. Namun hal tersebut perlu didukung oleh cara pemeliharaan yang benar dan baik.
Pada dasarnya semua ras anjing membutuhkan vaksinasi termasuk anjing blasteran atau campuran. Anggapan bahwa anjing blasteran tidak memerlukan vaksinasisebenarnya kurang tepat, karena penyakit-penyakit strategis tersebut tetap dapat menyerang semua ras anjing tanpa pengecualian. Beberapa penyakit tersebut menyebabkan hal yang fatal terhadap anjing kesayangan kita.
Pada usia 2 bulan anjing dapat memulai vaksinasi. Vaksinasi hanya dapat diberikan pada anjing yang dalam kondisi sehat. Terdapat beberapa tahapan vaksinasi pada anjing sebelum mereka dapat menerima vaksinasi lengkap yang diulang setiap satu tahun sekali.
Setelah vaksinasi diberikan maka titer antibody baru akan tercapai maksimal setelah 14 hari. Oleh karenanya anjing yang baru menerima vaksinasi harus benar-benar diperhatikan pemeliharaannya.
Adapun hal-hal yang dapat dilakukan berhubungan dengan vaksinasi antara lain :
1. Anjing yang baru dibeli sebaiknya tidak langsung divaksin, namun diadaptasikan dulu dirumah selama 1 minggu.
2. Setelah vaksinasi diberikan , anjing sebaiknya tidak langsung dipindahkan ke lingkungan baru atau menempuh perjalanan yang jauh.
3. Anjing tidak dimandikan setelah diberikan vaksinasi. Untuk anak anjing sebelum vaksinasinya lengkap sebaiknya tidak dimandikan terlebih dahulu. Untuk sementara anda dapat menggunakan dry shampoo yang dijual di took keperluan hewan.
4. Sedapat mungkin kontak dengan anjing yang belum jelas status kesehatannya dicegah setelah vaksinasi , terutama 2 minggu setelah vaksinasi.
5. Anjing sebaiknya ditempatkan pada lingkungan yang terhindar dari cuaca dingin/hujan.
Pada anjing terdapat 6 penyakit yang dapat dicegah dengan vaksinasi, yaitu: Parvo Virus, Leptospirosis, Infectious Canine Hepatitis, Kennel Cough, dan Rabies. Dua diantara penyakit tersebut yaitu Leptospirosis dan Rabies bersifat zoonosis / menularkan pada manusia. Anak anjing dapat menerima vaksinasi terhadap penyakit-penyakit tersebut secara bertahap sesuai dengan perkembangan umumnya.
Dengan memberikan vaksinasi menurut program yang baik maka kemungkinan hewan kesayangan kita terinfeksi oleh penyakit akan berkurang. Ditambah dengan pemeliharaan yang baik maka kesehatan hewan-hewan tersebut akan lebih terjamin lagi selama hidupnya.

Cara Merawat Anak Kucing


Setelah lahir anak kucing harus diberi makanan yang alami (susu ibu) dalam waktu 10-20 menit.  Jangan lupa untuk juga memberi makan indukkucing makanan dan air minum saat dia menyusui anak mereka.
   Anak kucing dapat memakan makanan padat pada usia dua sampai tiga minggu. Sisihkanlah uang untuk memberi mereka makanan komersial maupun susu komersial khusus anak kucing. Dalam masa pertumbuhann seperti hindari untuk memberi susu sapi atau susu kambing karena masih belum dapat dicerna dengan sempurna karena mengandung laktosa.
   Salah satu permasalahan pemilik kucing adalah sifat kucing yang selalu buang kotoran sembarangan. Untuk mengantisipasi hal ini sejak dini maka sediakan dua buah nampan untuk mengganti kotoran dan ganti nampan-nampan tersebut secara teratur pada siang hari. Secara alami anak kucing akan membuang kotoran disanan pada usia tiga sampai empat minggu.
anak-kucing2
   Untuk induk kucing yang menyusui sebaiknya atau mungkin harus diberi obat cacing setiap bulan. Dan untuk anak kucingnya sendiri harus diberi obat cacing setiap dua minggu. Dimulai pada umur dua minggu sampai berumur tiga bulan.
   Anak kucing anda dapat disapih mulai umur delapan minggu. Pada tahap ini induk kucing akan tidak selalu bersama anaknya hingga harus diberi makanan padat.
Supaya nantinya kucing tidak bertindak agresif dengan manusia. Maka anak kucing harus melakukan kontak terhadap manusia pada umur setidaknya dua sampai tujuh minggu.
Supaya kucing tidak menyusahkan anda, Berilah banyak rangsangan baru yang tidak mengancam tentunya. Misalkan saja bunyi-bunyian maupun bertemu dengan binatang lain.
Jangan lupa untuk mengetahui sifat anak kucing, supaya anda dapat menebak suasana hatinya
  • Jika andak kucing setengah matanya tertutup kemudian memutar sedikit telinganya kesamping itu menandakan anak kucing sedang merasa nyaman
  • Jika pupil mata membesar itu artinya sedang terkejut
  • Jika anak kucing mengarahkan telinga dan membuka mata lebar-lebar, itu berarti anak kucing ingin bermain
  • Jika Mendongak dan menggerakkan kepala ke belakang, itu artinya mungkin seseorang sedang mendekatinya terlalu dekat
  • Jika sedang mengarahkan telinga, memutarnya ke belakan dan juga mengecilkan pupil mata. waspadalah! Anak kucing sedang marah.
Semoga membantu anda dalam merawat anak kucing anda.

Minggu, 20 Mei 2012

FAKTOR PENGARUH KEBUNTINGAN PADA ANJING

Pemeriksaan dalam hubunganya dengan kebuntingan diperlukan sebelum perkawinan, selama kebuntingan, dan segera sebelum maupun sesudah partus. Pemeriksaan sebelum perkawinan khususnya ditujukan pada anjing yang baru pertama kali bunting, tetapi juga pada anjing yang sebelumnya mempunyai komplikasi kelahiran untuk memutuskan apakah kebuntingan dan kelahiran diperbolehkan atau harus dihindari.
Sebelum perkawinan, pemilik harus diberitahu kejadian fisiologi dan resiko distokia akibat kawin silang. Anjing betina harus mencapai ukuran dan tingkatan perkembangan dalam hubungannya dengan normal kelahiran, dan hanya anjing – anjing tanpa anomali dari pelvis dan saluran peranakan yang digunakan untuk perkembangbiakan. Anjing – anjing yang agresif dan gemetar yang mempunyai abnormalitas herediter dikeluarkan dari program breeding demikian juga dengan anjing tua atau kelebihan berat badan sebaiknya tidak dipakai untuk breeding. Tidak dinjurkan kawin dengan pejantan yang diketahui menghasilkan fetus – fetus yang besar yang tidak proposional.
Kebuntingan dan kondisi – kondisi patologi yang berhubungan dengan pembesaran abdomen, seperti bunting semu, asites atau tumor, harus dapat dibedakan dengan pemeriksaan yang sesuai.
Pengetahuan klien sangat diperlukan untuk merawat anjing bunring sampai kelahiran. Diperlukan untuk memeriksakan kebuntingan kurang lebih 4 minggu. Pemeriksaan diluar waktu tersebut dilakukan apabila ada potensi untuk terjadinya distokia, adanya resiko komplikasi kebuntingan dan resiko terkena agen penyakit. Pemeriksaan yang lebih sering ditujukan pada anjing yang terserang penyakit yang dapat mempengaruhi kebuntingan.
Anjing bunting harus mendapatkan olahraga yang cukup dan nutrisi yang baik. Vaksin, khususnya vaksin modified-live, harus dihindari selama kebuntingan kecuali ada kemungkinan resiko terhadap agen infeksi pada hewan yang sebelumnya tidak divaksinasi.
Jika distokia pernah terjadi sebelumnya, dokter hewan harus menyuruh pada klien untuk mengukur temperature rectal anjingnya 2 atau 3 kali setiap hari, dimulai hari ke 54 sesudah perkawinan. Klien di harapkan membuat grafik sehingga dapat membantu prediksi permulaan kelahiran.
Keperluan Nutrisi Selama Kebuntingan
Pemberian pakan yang optimal diperlukan pada kebuntingan normal. Penimbangan anjing secara teratur selama periode kebuntingan untuk menghindari kegemukan, yang akan menyebabkan resiko inertia uterine, selain itu penambahan kalsium yang banyak selam akhir kebuntingan dapat menyebabkan predisposisi terhadap eklamsia, distokia, menyebabkan klasifikasi jaringan lunak, dan dilatasi gastric pada neonatus
Area Kelahiran
Semua lingkungan kelahiran harus melindungi induk dan anak dari luka dan penyakit. Sanitasi yang bagus diperlukan untuk efesiensi reproduksi yang optimal. Hewan yang baru, tidak diketahui vaksinasi dan riwayat penyakitnya tidak seharusnya diperkenalkan pada anjing bunting atau anak yang baru lahir. Daerah kelahiran haruslah di lingkungan yang familiar yang punya prifasi dan terbebas dari angina, uap yang lembab dan panas atau dingin yang sangat.

Rabu, 04 April 2012

155 jenis kucing


1AbyssinianBerasal dari Ethiopia; kucing alami; bertubuh oriental, termasuk jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna ticked (bintik2).
2AegeanBerasal dari Yunani; kucing alami; bertubuh standard, termasuk jenis shorthair dan semilonghair, dengan warna bicolor dan tricolor. 3Alpine LynxAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; jenis shorthair dan semilonghair, dengan warna putih. 4American Bobtail LHDikembangkan di Amerika Serikat; hasil kawin silang & mutasi genetik; bertubuh semi cobby; semilonghair; berbagai macam warna. 5American Bobtail SHDari Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang dan akibat mutasi genetik; bertubuh semi cobby; shorthair dan berbagai macam warna. 6American Curl LonghairAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing akibat mutasi genetik; bertubuh medium; jenis longhair dan warnanya berbagai macam. 7American Curl ShorthairDikembangkan di Amerika Serikat; akibat mutasi genetik; bertubuh medium; jenis shorthair; warna bulunya berbagai macam. 8American KeudaAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing alami dan hasil kawin silang; jenis shorthair, serta ukuran tubuhnya termasuk medium (moderat). 9American Longhair (ALH)Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; jenis longhair (berbulu panjang), serta warna bulunya berbagai macam. 10American PolydactylAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing alami dengan gen dominan Polydactyl (berjari enam); bertubuh sedang & besar, termasuk jenis shorthair dan longhair, serta bulunya berbagai macam warna. 11American RingtailAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; jenis semilonghair (berbulu medium), serta warna bulunya berbagai macam. 12American Shorthair (ASH)Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; bertubuh medium to large, termasuk jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna classic tabby, merah, perak, coklat, krem, biru, dsb. 13American Wirehair (AWH)Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing akibat mutasi genetik; jenis Rex, dengan berbagai macam warna yang seluruhnya colorpoint. 14Anatolian
(Turkish_Shorthair,_Anadolu_Kedisi)
Berasal dari Turki; kucing alami; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan berbagai macam warna yang seluruhnya warna natural. 15Angora/Anggora/Angola
(Turkish Angora)
Berasal dari Turki; kucing alami; jenis longhair (berbulu panjang) dan semilonghair (berbulu medium), dengan berbagai macam warna. 16Aphrodite
(Cyprus Mountain)
Berasal dari Cyprus; kucing alami; jenis shorthair (berbulu pendek) dan semilonghair (berbulu medium), serta ukuran tubuhnya termasuk besar. 17Arabian MauBerasal dari UEA (Uni Emirat Arab); kucing alami; bertubuh medium ke besar; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna pure white, black, white, tabby brown with dark brown stripes, dsb 18Ashera
(F1 Savannah)
Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hybrid; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna spotted. 19Asian
(Tiffanie, Asian Longhair,
Burmila Semilonghair)
Merupakan kucing hasil kawin silang; jenis semilonghair (berbulu medium). 20Australian Mist
(Spotted Mist)
Awalnya dikembangkan di Australia; kucing hasil kawin silang; bertubuh medium (moderat), termasuk jenis shorthair, dengan warna spotted, classic tabby, dan ticked (bintik2). 21Australian Tiffanie
(Austiff)
Awalnya dikembangkan di Australia; kucing hasil kawin silang; jenis semilonghair, serta ukuran tubuhnya termasuk medium (moderat); Warna bulunya mayoritas putih.. 22Bahraini DilmunBerasal dari Saudi Arabia; kucing alami; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna spotted dan ticked. 23BalineseAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; bertubuh medium oriental, termasuk jenis semilonghair (berbulu medium/panjang), dengan warna colorpoint. 24BambinoMerupakan kucing hasil kawin silang; jenis hairless (berbulu jarang/sedikit atau tanpa bulu). 25BengalAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hybrid; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna spotted dan marbled. 26Birman
(Sacred Birman, Burma, Birma)
Berasal dari Myanmar (Burma); kucing alami; jenis longhair (berbulu panjang), dengan warna colorpoint. 27Bombay
(American Bombay,
Australian Bombay)
Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; bertubuh medium, termasuk jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna hitam solid. 28Bramble
(Exotic Bramble)
Merupakan kucing hasil kawin silang; bertubuh besar; jenis shorthair; Bulunya berbagai warna, baik spotted, ticked, solid, maupun colorpoint. 29Brazillian ShorthairBerasal dari Brasil; kucing alami; bertubuh medium, termasuk jenis shorthair (berbulu pendek), serta warna bulunya berbagai macam. 30British Longhair
(Britanica Longhair, Lowlander)
Awalnya dikembangkan di Inggris; bertubuh medium to large, termasuk jenis semilonghair, serta bulunya berbagai macam warna. 31British ShorthairAwalnya dikembangkan di Inggris; kucing alami; bertubuh cobby, termasuk jenis shorthair, serta bulunya berbagai macam warna. 32Burmese
(European & American Burmese)
Berasal dari Myanmar (Burma); kucing alami; jenis shorthair; Warnanya beberapa macam. 33Burmilla
(Burmilla Shorthair,
Asian Shorthair)
Dikembangkan di Inggris; kucing hasil kawin silang; bertubuh medium; jenis shorthair, dengan warna black, brown, lilac, chocolate, dsb. 34California SpangledAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; bertubuh medium, termasuk jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna spotted (gold, white, bronze, blue, charcoal, silver, red, brown, black). 35Cashmere
(Pardino, Bengal Semilonghair)
Berasal dari Eropa & USA; bertubuh medium, termasuk jenis semilonghair (berbulu medium), dengan warna tabby, spotted, dan mabled. 36Ceylon
(Celonese, Ceylan, Gratto di Ceylon, Sri-Lankan cat, Gatto de Ceylon)
Berasal dari Sri Lanka; kucing alami; bertubuh medium; jenis shorthair, dengan warna wine-red, grey, sand, dan melanistic. 37Chantilly (Tiffany)Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; bertubuh medium; jenis semilonghair (berbulu medium). 38ChartreuxAwalnya dikembangkan di Perancis; kucing alami; bertubuh cobby, termasuk jenis shorthair, dengan warna solid (berbagai macam). 39Chausie
(Mountain Cougar, Jungle Curl,
Stone Cougar)
Awalnya dikembangkan di Perancis; kucing hybrid; jenis shorthair, dengan warna ticked. 40CheetohAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hybrid dan kawin silang; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna spotted. 41Chinchilla Longhair
(Traditional Longhair Chinchilla and Golden, Chinchilla Persian, Janjira)
Awalnya dikembangkan di Inggris; jenis longhair, dengan warna chinchilla dan perak. 42Chinese WhiteBerasal dari RRC; jenis shorthair dan longhair, dengan warna putih. 43Clippercat (SH & LH)Berasal dari New Zealand; kucing NZ dengan gen dominan Polydactyl (berjari enam); bertubuh sedang; jenis shorthair dan longhair; bulunya berbagai macam warna. 44Colourpoint ShorthairAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; hybrid dan kawin silang; bertubuh medium, shorthair, dengan warna colorpoint (cinnamon, cream, red, silver, smoke, fawn). 45Cornish RexAwalnya dikembangkan di Inggris; kucing akibat mutasi genetik; jenis Rex, serta warna bulunya berbagai macam. 46Curly TailMerupakan kucing akibat mutasi genetik; jenis shorthair, semilonghair, longhair, serta warna bulunya berbagai macam. 47Cymric
(Manx Longhair)
Awalnya berasal dari Inggris; Merupakan kucing alami sekaligus akibat mutasi genetik; jenis longhair, dengan berbagai macam warna. 48Desert LynxAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hybrid; jenis shorthair dan semilonghair, dengan warna spotted, snow, silver, blue, charcoal, chocolate, dsb. 49Devon Rex
(Devonshire Rex)
Awalnya dikembangkan di Inggris; kucing akibat mutasi genetik; bertubuh oriental, termasuk jenis Rex, serta bulunya berbagai macam warna. 50Domestic Longhair
(Companion Longhair, House Cat Longhair, Household Pet Longhair)
Kucing domestik dari negara masing2; hasil kawin silang atau mutasi genetik; bertubuh standard; jenis medium-hair & longhair, serta warna bulunya berbagai macam. 51Domestic Shorthair
(Companion Shorthair,
House Cat Shorthair,
Household Pet Shorthair)
Kucing domestik dari negara masing2; hasil kawin silang atau mutasi genetik; bertubuh standard; jenis shorthair; warna bulunya berbagai macam. 52Don Sphynx
(Donskoy)
Awalnya dikembangkan di Rusia; kucing akibat mutasi genetik yang alami; bertubuh medium; jenis hairless; warnanya berbagai macam. 53Dragon Li
(Li Hua Mao, Beaver Hua Mao, Chinese Li Hua)
Berasal dari RRC (Cina); kucing alami; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna golden brown, striped tabby. 54DwelfMerupakan kucing hybrid sekaligus kawin silang dan akibat mutasi genetik; jenis hairless, serta ukuran tubuhnya termasuk mini/pendek (dwarf). 55Egyptian MauBerasal dari Mesir; kucing alami; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna spotted. 56ElfMerupakan kucing hybrid sekaligus akibat mutasi genetik; jenis hairless (berbulu jarang/sedikit atau tanpa bulu). 57European Shorthair
(Celtic/Keltic Shorthair)
Berasal dari Swedia dan Italia; kucing alami; jenis shorthair; warnanya berbagai macam. 58Exotic Fold
(Foldex, Exofold)
Awalnya dikembangkan di Kanada; kucing hasil kawin silang; bertubuh cobby, termasuk jenis shorthair dan longhair, serta bulunya berbagai macam warna. 59Exotic LonghairAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; bertubuh cobby, jenis longhair; bulunya berbagai macam warna. 60Exotic Shorthair
(Exotic, Persian Shorthair)
Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; bertubuh cobby, shorthair; bulunya berbagai macam warna. 61Foreign White
(Balinese white, Oriental white, Siamese white)
Berasal dari Inggris; kucing alami; bertubuh oriental, termasuk jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna putih. 62GenettaMerupakan kucing hasil kawin silang; bertubuh standard; jenis shorthair; warnanya brown spotted tabby. 63German RexAwalnya dikembangkan di Jerman; kucing akibat mutasi genetik; jenis Rex, serta warna bulunya berbagai macam. 64HabariBerasal dari Asia; kucing hybrid; bertubuh besar; jenis shorthair; warna spotted. 65Havana
(Havana Brown)
Awalnya dikembangkan di Inggris; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna solid. 66Highland Fold
(Scottish Fold Longhair,
Longhair Fold)
Berasal dari Skotlandia; Merupakan kucing alami; bertubuh cobby, termasuk jenis semilonghair (berbulu medium/panjang), serta bulunya berbagai macam warna. 67Highlander Shorthair
Highland Lynx Shorthair
Dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hybrid dan kawin silang; bertubuh medium; shorthair; warna spotted, solid, lynx, dsb. 68Highlander Longhair
Highland Lynx Longhair
Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; bertubuh besar; longhair; warna spotted, solid, lynx, dsb. 69Himalayan
(Colorpoint Longhair, Colorpoint Persian)
Awalnya dikembangkan di Inggris; kucing hasil kawin silang; bertubuh medium; jenis longhair; warna colourpoint (seal, lilac, red, blue, chocolate, tortie point, blue-cream, tabby point). 70Jaguarundi CurlBerasal dari Amerika Utara; kucing hybrid dan kawin silang; jenis shorthair (berbulu pendek). 71JambiBerasal dari Asia; kucing hybrid; bertubuh cobby, stocky; jenis shorthair, dengan warna golden ke silver dan dark spots. 72Japanese Bobtail
(SH & LH)
Berasal dari Jepang; akibat mutasi genetik yang alami; bertubuh medium; jenis shorthair dan longhair; bulunya colorpoint berbagai macam warna. 73JavaneseAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang dan mutasi genetik; bertubuh oriental medium, termasuk jenis shorthair dan semilonghair, dengan warna solid (blue, chocolate, lilac, seal), tortie dan colourpoints. 74Jungala
(Classicat, Ocicat blotched)
Merupakan kucing hasil kawin silang; jenis shorthair, dengan warna classic tabby. 75Jungle
(F-1,2,3,4,5 Jungle Cat Hybrids)
Berasal dari Asia Selatan dan Tengah, merupakan kucing hybrid; bertubuh besar; jenis shorthair; warna sandy brown, reddish or gray. 76Junglebob
(F-2 Jungle Bob)
Merupakan kucing hybrid; bertubuh medium to large, termasuk jenis shorthair, semilonghair, longhair, dengan warna spotted. 77Kanaani
(Canaan cat)
Awalnya dikembangkan di Jerman & Jerusalem; kucing hasil kawin silang; bertubuh mediun to large; jenis shorthair; warna spotted (classic tabby). 78Karel Bobtail
(Karelian Bobtail)
Berasal dari Republik Karelia, Rusia; kucing akibat mutasi genetik yang alami; bertubuh medium; jenis shorthair dan semilonghair; warna spotted tabby. 79KashmirBerasal dari Kanada & Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; jenis longhair, dengan warna lilac, coklat. 80Khao Manee
(Diamond Eye)
Awalnya dikembangkan di Thailand; kucing alami; jenis shorthair, dengan warna putih. 81Kinkalow
(Kinkalow Dwarf)
Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hybrid; jenis shorthair dan semilonghair; ukuran tubuhnya termasuk mini/pendek (dwarf). 82Kohana
(Hawaiian Hairless)
Awalnya dikembangkan di Hawaii (USA); kucing akibat mutasi genetik; jenis hairless (berbulu jarang/sedikit atau tanpa bulu), serta bentuk tubuhnya oriental. 83Korat (Si-Sawat)Awalnya dikembangkan di Thailand; kucing alami; jenis shorthair; warna blue-gray solid. 84Kurilian Bobtail SH & LH
(Kuril Bobtail, Curilsk)
Berasal dari Pulau Kuril, Rusia; kucing akibat mutasi genetik yang alami; bertubuh semi cobby, termasuk jenis shorthair dan longhair. Berbagai macam warna. 85Lambkin
(Nanus Rex, Lambkin Dwarf)
Merupakan kucing hasil kawin silang; bertubuh dwarf (pendek/mini), termasuk jenis shorthair dan longhair; bulunya berbagai macam warna. 86LaPerm LH & SHAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing akibat mutasi genetik; bertubuh kecil ke medium (moderat), jenis Rex Shorthair dan Longhair; warna bulunya berbagai macam. 87Maine Coon
(American Snughead)
Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing alami; bertubuh besar, termasuk jenis longhair, dengan warna tabby, tortie, tabby-tortie, shaded, bicolour, colorpoint, dsb. 88MandalayAwalnya dikembangkan di Selandia Baru; kucing hasil kawin silang; jenis shorthair; warna ebony, chocolate, lavender, blue, tabby, dsb. 89Manx
(Manx SH, Rumpie, Rumpy)
Awalnya berasal dari Inggris; Merupakan kucing alami sekaligus akibat mutasi genetik; jenis shorthair, dengan berbagai macam warna. 90MeerkatBerasal dari Amerika Utara; jenis shorthair, serta warna bulunya berbagai macam. 91Mekong BobtailBerasal dari Iran, Irak, RRC, Mongolia, Laos, Myanmar, Vietnam; kucing alami; bertubuh medium, termasuk jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna colorpoint. 92MinskinAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; bertubuh semi cobby; jenis shorthair dan hairless; bulunya berbagai macam warna. 93Mohave BobsAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; jenis shorthair (berbulu pendek) dan semilonghair (berbulu medium). 94Mojave SpottedAwalnya dikembangkan di Mojave; kucing alami; bertubuh medium to large; jenis shorthair, dengan warna spotted tabby. 95Mokave (Mokave Jag)Merupakan kucing jenis shorthair (berbulu pendek) dengan warna spotted, dan tubuhnya tergolong besar. 96Munchkin SH & LH
(Toulouse)
Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing akibat mutasi genetik; bertubuh kecil, jenis shorthair & semilonghair; warna bulunya berbagai macam. 97Napoleon (SH & LH)Merupakan kucing hybrid sekaligus hasil kawin silang; bertubuh cobby, termasuk jenis shorthair dan longhair; bulunya berbagai macam warna. 98Nebelung (Niebelung)Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; bertubuh medium; jenis semilonghair; warna biru solid. 99Nepalayan (SH & LH)Berasal dari New Zealand; bertubuh medium; Hybrid, Kawin Silang dan Mutasi Genetik Polydactyl; jenis shorthair dan longhair; bulunya berbagai macam warna. 100Neva Masquerade
(Siberian Colourpoint)
Awalnya dikembangkan di Rusia; kucing alami; bertubuh medium; jenis longhair; warna colorpoint. 101New Zealand
(Australian, Antipodeon, Antipodean)
Berasal dari New Zealand; bertubuh sedang; jenis shorthair dan longhair; bulunya berbagai macam warna. 102Norwegian Forest Cat
(Skogkatt)
Berasal dari Norwegia; kucing alami; jenis longhair (berbulu panjang), dengan berbagai macam warna yang seluruhnya colorpoint. 103OcicatAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; bertubuh besar, termasuk jenis shorthair, dengan warna spotted. 104Ojos Azules (LH & SH)Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing akibat mutasi genetik; bertubuh medium, termasuk jenis shorthair (berbulu pendek), serta warna bulunya berbagai macam. 105Oriental Bicolour
(Foreign Bicolour)
Merupakan kucing hasil kawin silang; bertubuh oriental; jenis shorthair dan longhair, dengan warna bicolour. 106Oriental Longhair
(Oriental Semilonghair, Foreign Longhair, Mandarin)
Merupakan kucing hasil kawin silang; bertubuh oriental; jenis longhair dan semilonghair; bulunya berbagai macam warna (solid, tabby, spotted, colorpoint, dsb). 107Oriental Shorthair
(Oriental, Foreign Shorthair)
Merupakan kucing hasil kawin silang; bertubuh oriental, termasuk jenis shorthair (berbulu pendek), serta bulunya berbagai macam warna (solid, tabby, spotted, colorpoint, dsb). 108Owyhee BobsMerupakan kucing hasil kawin silang; bertubuh medium to large; jenis shorthair dan longhair; warna snow, blue, seal, dan lynx. 109PantheretteAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hybrid; bertubuh besar, termasuk jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna black tabby. 110Persian
(Persian Longhair, Persia)
Berasal dari Iran (Persia); bertubuh cobby, termasuk jenis longhair (berbulu panjang), serta bulunya berbagai macam warna. 111PeterbaldAwalnya dikembangkan di Rusia; kucing hasil kawin silang dan mutasi genetik; bertubuh oriental, termasuk jenis hairless (berbulu jarang/sedikit atau tanpa bulu), serta bulunya berbagai macam warna. 112Pixiebob Longhair
(Peri-Bob Longhair)
Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing akibat mutasi genetik yang alami; bertubuh medium/besar; jenis longhair; warna brown spotted tabby. 113Pixiebob Shorthair
(Peri-Bob Shorthair)
Dikembangkan di Amerika Serikat; akibat mutasi genetik yang alami; bertubuh medium/besar; jenis shorthair; warna brown spotted tabby. 114PuppykatAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang dan mutasi genetik; bertubuh medium to large; jenis shorthair, bulunya berbagai macam warna. 115RagamuffinAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; bertubuh cobby; jenis longhair; bulunya berbagai macam warna. 116RagdollAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; bertubuh medium/besar; jenis semilonghair, dengan warna colorpoint, mitted, dan bicolor. 117Russian BlueBerasal dari Rusia; kucing alami; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna solid. 118Russian Shorthair (Russian)Awalnya dikembangkan di Rusia; kucing hasil kawin silang; jenis shorthair (berbulu pendek), serta warna bulunya berbagai macam. 119Russian White, Black,
Tabby
Awalnya dikembangkan di Australia; kucing hasil kawin silang; jenis shorthair; warnanya hitam, putih, tabby. 120SafariAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hybrid; jenis shorthair; warna spotted. 121SavannahAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hybrid; bertubuh besar, termasuk jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna spotted. 122Scottish Fold
(Coupari, Scottish Fold SH)
Awalnya dikembangkan di Skotlandia; kucing akibat mutasi genetik yang alami; bertubuh cobby; jenis shorthair; bulunya berbagai macam warna. 123Scottish Straight LH
(Highland Longhair, Scottish Longhair)
Awalnya dikembangkan di Skotlandia; kawin silang dan mutasi genetik alami; bertubuh medium; jenis longhair; bulunya berbagai macam warna. 124Scottish Straight SH
(Scottish Straight, Scottish Shorthair, Scottish)
Dikembangkan di Skotlandia; kawin silang dan mutasi genetik alami; bertubuh medium; jenis shorthair; bulunya berbagai macam warna. 125Selkirk Rex LHAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang dan mutasi genetik; jenis Rex Longhair; warna bulunya berbagai macam. 126Selkirk Rex SHDikembangkan di Amerika Serikat; hasil kawin silang dan mutasi genetik; jenis Rex Shorthair; warna bulunya berbagai macam. 127SerengetiAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hybrid dan kawin silang; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna spotted. 128Seychellois SH & LH
(Balinese bicolour)
Awalnya dikembangkan di Inggris; kucing alami; bertubuh oriental; jenis shorthair dan longhair, dengan warna putih, tail, dan hitam. 129Siamese (Siam)Berasal dari Thailand; kucing alami; bertubuh oriental, termasuk jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna colorpoint. 130Sibella
(Self Coloured Ragdoll, Non Pointed Ragdoll)
Dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; bertubuh medium/besar, termasuk jenis semilonghair (berbulu medium), warnanya berbagai macam plus putih 131Siberian
(Moscow Semi-longhair)
Awalnya dikembangkan di Rusia; kucing alami; bertubuh cobby; jenis semilonghair; bulunya berbagai macam warna. 132Singapura (Tiriskan)Awalnya dikembangkan di Singapura; kucing alami; jenis shorthair; warna ticked. 133Skookum (SH & LH)Berasal dari USA, Europe, New Zealand, Australia; kucing hasil kawin silang; jenis shorthair dan curly; ukuran tubuhnya termasuk medium (moderat). 134Snow-BobsMerupakan kucing jenis shorthair; warnanya colorpoint - snow. 135SnowshoeAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing hasil kawin silang; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna colorpoint. 136SokokeAwalnya dikembangkan di Kenya; kucing alami; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna classic tabby - ticking. 137SomaliAwalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing akibat mutasi genetik; jenis longhair (berbulu panjang), dengan warna ticked. 138Sphynx
(Canadian Hairless, Moon cat)
Awalnya dikembangkan di Kanada; kucing akibat mutasi genetik; bertubuh oriental, termasuk jenis hairless (berbulu jarang/sedikit atau tanpa bulu), serta bulunya berbagai macam warna. 139Tasman Manx
(Tasman Cymric)
Awalnya dikembangkan di Australia & New Zealand; kucing akibat mutasi genetik; jenis shorthair dan longhair, dengan warna solid, torty, tabby, dsb. 140Teacup (Miniature, Dwarf, American Miniature)Merupakan kucing akibat mutasi genetik; bertubuh dwarf (pendek/mini); jenis shorthair dan longhair; bulunya berbagai macam warna. 141Templecat
(Shorthaired Birman)
Merupakan kucing hasil kawin silang; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna colorpoint. 142Tennessee Rex (T-Rex)Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; kucing akibat mutasi genetik; jenis Rex, serta warna bulunya berbagai macam. 143Thai
(Old-style Siamese, Traditional Siamese, Thailand)
Berasal dari Thailand; kucing alami; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna colorpoint. 144Thai LilacBerasal dari Eropa; kucing alami; jenis shorthair (berbulu pendek), dengan warna lilac. 145Thai Point
(Thai Blue/Lilac Point)
Awalnya dikembangkan di Thailand; kucing alami; jenis shorthair, dengan warna colorpoint (blue point dan lilac point). 146Tibetan
(Tibetane, Tibetaan)
Awalnya dikembangkan di Belanda; kucing hasil kawin silang; jenis semilonghair (berbulu medium), dengan warna colourpoint, mink, putih, dan solid. 147Tonkinese
(Tonks, Tonkanese)
Awalnya dikembangkan di Kanada; kucing hasil kawin silang; jenis Shorthair, dengan warna colourpoint, mink, dan solid. 148ToyBob (Toy Bobtail)Awalnya dikembangkan di Rusia; kucing akibat mutasi genetik; bertubuh mini, termasuk jenis shorthair, dengan warna colorpoint. 149ToygerMerupakan kucing hybrid; jenis shorthair (berbulu pendek). 150Turkish VanBerasal dari Turki; kucing alami; jenis semilonghair; warna van. 151Turkish Vankedisi
(Turkish Van white)
Berasal dari Turki; kucing alami; jenis semilonghair; warna putih. 152Twisty (Squitten)Merupakan kucing akibat mutasi genetik; jenis shorthair dan semilonghair. 153Ukrainian LevkoyBerasal dari Ukraina; jenis hairless (berbulu jarang/sedikit atau tanpa bulu). 154Ural Rex SH & LH
(Urals Rex)
Awalnya dikembangkan di Rusia; bertubuh medium; jenis shorthair dan semilonghair; warna chocolate, black & white tabby, brown/black to golden. 155York (York Chocolate)Awalnya dikembangkan di Amerika Serikat; bertubuh medium to large; jenis semilonghair; warna chocolate, lavender, white, dan bicolour.